Detail Berita

Beranda / Berita / Detail Berita

Pembukaan PORSENI Al-Wahid: Sportivitas yang Harus Dijunjung Tinggi

Rabu, 14 Desember 2022 16:46 WIB 0 Komentar 809

Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) antar kelas adalah salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh sebagian besar siswa, karena kegiatan ini merupakan salah satu bentuk penyegaran bagi para siswa yang telah melalui satu semester kegiatan akademik yang cukup padat. PORSENI adalah wadah untuk berekspresi dan memperkuat ikatan persahabatan dengan teman-teman antar kelas. Maka dari itu, PORSENI tak akan bisa lepas dari agenda tahunan pengurus OSIS SMA Plus Al-Wahid. Di semester ganjil kali ini, pengurus OSIS Kembali mengadakan PORSENI pada tanggal 12-16 Desember 2022, tepat 2 hari setelah Penilaian Akhir Semester (PAS) berakhir.

Pada hari pertama, pengurus OSIS sebagai panitia pelaksana menyelenggarakan Technical Meeting bersama seluruh perwakilan kelas di ruang perpustakaan. Pada pertemuan ini panitia menjelaskan teknis pelaksanaan PORSENI untuk keesokan harinya serta menyusun jadwal tim yang akan bermain. Ada lima Cabang Olahraga yang akan dipertandingkan, yaitu Bola Basket, Bola Voli, Bulu Tangkis, Mini Soccer dan Catur. Selain itu, pada hari terakhir akan ada persembahan seni dari beberapa kelas diantara sebelas kelas yang sudah menyiapkan. Hari pertama ini diisi dengan persiapan dari masing-masing kelas untuk memulai pertandingan esok harinya.

Hari kedua pun tiba. Para siswa dan guru berkumpul di lapangan untuk mengadakan pembukaan PORSENI AL-Wahid tahun 2022. Wakasek Kesiswaan, Dodi Kurniawan, S.Pd. memberikan arahan tentang bagaimana seharusnya PORSENI ini berlangsung. “Jangan jadikan kegiatan ini sebagai ajang untuk berkelahi atau berselisih, tapi kalian harus menjunjung tinggi sportivitas. Kemudian di akhir kegiatan ini akan ada persembahan seni. Kami harap kalian serius dalam mempersiapkannya, “ tambahnya.

Pembukaan PORSENI SMA Plus Al-Wahid diisi pula dengan pembacaan Janji Wasit dan Janji Atlet. Janji Wasit dan Atlet ini diwakilkan oleh empat orang wasit dari antara para siswa dan 6 orang atlet dari antara siswa juga. Para wasit berjanji akan memimpin pertandingan ini dengan adil dan penuh rasa tanggung jawab. Kemudian para atlet berjanji akan bertanding dengan sportivitas yang tinggi dan mematuhi segala peraturan yang telah ditetapkan oleh wasit.

Di akhir acara, Wakasek Kesiswaan secara simbolis membuka acara PORSENI SMA Plus Al-Wahid dengan melakukan tendangan penalty ke arah gawang yang kemudian dilanjutkan dengan do’a penutup yang dipimpin oleh Kepala Perpustakaan SMA Plus Al-Wahid, Cecep Achmad Santosa, S.S. Seluruh siswa berdo’a agar selama empat hari ke depan kegiatan ini berjalan dengan lancar dan memberikan kesan yang mendalam bagi mereka.

Di lain tempat, Kepala Sekolah SMA Plus Al-Wahid, Luki Abdurrahman, S.Sos. menyampaikan harapannya untuk kegiatan ini, “Semoga pelaksanaan PORSENI menjadi refreshing yg menyehatkan pasca asesmen bagi seluruh siswa. Seluruh pertandingan berjalan sukses dengan diwarnai dan dilandasi nilai sportivitas, fair play, juga dapat meningkatkan kebersamaan, kekompakan antar kelas.”                                                                                                                           

Kontributor: Mumtazah Akhtar


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru